BUNGO - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-54 Kabupaten Bungo, Bupati H.Mashuri membuka perlombaan olahraga tradisional di lapangan Upacara Kantor Bupati Bungo Selasa 15 Oktober 2019.

Dalam sambutannya Bupati H. Mashuri mengucapkan selamat Ulang Tahun Kabupaten Bungo ke-54. Iya berharap semoga Kabupaten Bungo kedepannya lebih maju lagi. 

Bupati juga mengatakan juara perlombaan ini bukan tujuan utama, namun ke akraban antara kita adalah yang di utamakan. 

"Melalui lomba ini juga merupakan salah satu wahana untuk mempererat persatuan dan kesatuan serta tali persaudaraan sesama pengayon dan pelayanan masyarakat" Kata Bupati. 

Pada kesempatan itu Bupati juga turun langsung mengikuti lomba tarik tambang, dimana tarik tambang Bupati PS OPD di menagkan oleh Bupati. 

Bupati yang di danmpingi sekda Bungo H. Ridwan Is juga mengikuti lomba Bakiak dimana lomba ini juga Bupati PS OPD yang di menagkan oleh OPD. (Mus)